Enterprise Goal & Align Goal

Kebutuhan stakeholder harus ditransformasikan kedalam strategi yang dapat ditindak lanjuti oleh perusahaan. Model sasaran berjenjang (Gambar 1) yang mendukung sasaran perusahaan merupakan salah satu kunci design factor untuk sistem tata kelola. Pola ini mendukung penentuan prioritas tujuan manajemen berdasarkan prioritas sasaran enterprise.

 

Gambar 1. Model Sasaran Berjenjang

 

Sasaran berjenjang lebih lanjut akan mendukung translasi sasaran enterprise kedalam prioritas tujuan penyelarasan. Sasaran berjenjang telah tersedia secara mendalam dalam COBIT 2019, dan dipergunakan dengan pertimbangan:

  1. Sasaran  enterprise (perusahaan) telah dikonsolidasi, direduksi, diperbaharui, dan diklarifikasi.
  2. Sasaran penyelarasan menekankan penyelarasan dari seluruh upaya TI dengan tujuan  bisnis. Hal ini juga menghindarkan dari kesalahapahaman umum yang menganggap bahwa tujuan tersebut semata-mata murni tujuan divisi TI dalam perusahaan. Serupa dengan sasaran enterprise, sasaran penyelarasan juga telah dikonsolidasi, direduksi, diperbaharui, dan diklarifikasi.